Rabu, 09 November 2011

Festival Depok Kreatif

     Tanggal 5 November 2011 kemarin, Alhamdulillah Forum Hijabers Bogor diberi kesempatan untuk  mengisi  acara di Festival Depok Kreatif. Festival Depok Kreatif yang diadakan di Depok Town Square ini di selenggarakan bertujuan untuk memperkenalkan kota Depok dan salah satunya juga ingin menjadikan kota Depok sebagai kota yang Islami.Oleh karena itu panitia Festival Depok Kreatif mengundang Forum Hijabers Bogor, namun tidak hanya Forum Hijabers Bogor yang diundang untuk mengisi acara di Festival Depok Kreatif ini, Fitri Aulia yang dikenal sebagai salah satu Fashion design muslim yang memiliki brand Kivitz dan juga salah satu anggota Hijabers Community Jakarta yang berdomisili di Depok juga ikut mengisi acara ini.
     Forum Hijabers Bogor diwakili oleh Bella Putri (wakil FHB), Helda Nurul (Ketua Divisi Acara), Nisa Alaydrus (Divisi Acara), Daviana Ilma (Divisi Humas), Ratih Wulandari (Divisi IT), dan juga Aisyah Maulany (Divisi Acara).


     Di acara ini Forum Hijabers Bogor diberi kesempatan untuk memperkenalkan apa itu Forum Hijabers Bogor, Bella selaku wakil ketua Forum Hijabers Bogor menjelaskan apa itu Forum Hijabers Bogor secara singkat. Untuk acara tutorial hijab Fitri Aulia selaku Tutor  pertama dan Helda Nurul Meida yang menjadi modelnya mengajarkan bagaimana gaya jilbab sehari-hari, lalu dilanjutkan oleh Nisa Alaydrus selaku Tutor kedua mengajarkan 2 gaya, yaitu gaya jilbab kekantor dan sehari-hari, aischa maulany dan Daviana Ilma selaku modelnya.Tentunya gaya berjilbab yang diajarkan modis, namun tetap dalam lingkup Islam. 



     Setelah tutorial hijab selesai, diadakan lomba untuk para peserta yang datang dan telah menyimak tutorial hijab untuk mempraktikan gaya-gaya jilbab yang sudah diajarkan. Lombanya sendiri ada 3 sesi, sesi pertama mendapatkan souvenir dari Kivitz dan sesi 2 & 3 mendapatkan souvenir dari pihak penyelenggaran acara Festival Depok Kreatif. Forum Hijabers Bogor mengisi acara di Festival Depok Kreatif mulai dari pukul 19.00-20.00, memang hanya 1 jam namun antusias dari para peserta yang menghadiri acara tersebut cukup membuat acara yang diisi oleh FHB dan Fitri Aulia sukses.

Written by: Durra Amirah
Photographed & Photo Editing by Daviana Ilma N.